Magetan – Bupati Magetan 2018 -2023 Suprawoto tak hanya masih aktif berkegiatan. Tapi, Suprawoto juga menjadi pilihan utama untuk diundang menjadi narasumber berbicara tentang literasi.
Hari ini, Minggu (4/2/2024), Suprawoto menghadiri undangan acara penutupan KKN UGM periode IV tahun 2023/2024, di Mantren, Karangrejo, Magetan.
Suprawoto didapuk sebagai narasumber Talkshow Menuju Kampus UGM.
“Pertama karena bapak Suprawoto alumni UGM. Kedua, Pak Suprawoto bisa memotivasi mahasiswa. Dari pengalamannya menjadi bupati,” kata Dosen Pembimbing UGM (Universitas Gajah Mada) Yogyakarta, Andi Budiharto.
Andi menjelaskan, KKN merupakan ajang pembekalan jati diri dengan terjun langsung di lapangan. Selama 50 hari, mahasiswa UGM telah ditempa untuk mengetahui masalah dan juga potensi di Magetan.
“Jika nanti ke depan mereka jadi pejabat di pemerintahan maupun di perusahaan, bisa tetap berkontribusi kepada masyarakat. Itu yang kita tanamkan kepada mahasiswa,” ungkapnya.
Di acara talkshow, Suprawoto memaparkan pengalamannya selama menempuh pendidikan hingga sukses menjadi ASN tertinggi di Kementrian Kominfo.
Menurut dia, orang miskin akan tetap bodoh, dan orang bodoh akan tetap miskin. Cara memutus mata rantai itu yaitu dengan pendidikan.
“Jadi, gapailah mimpimu setinggi langit dengan pendidikan. Karena dengan pendidikan bisa menjadikan seseorang jadi hebat,” pesan Suprawoto.
Penutupan KKN UGM ini dimeriahkan dengan senam sehat, bazar UMKM, pemeriksaan kesehatan gratis, donor darah, perpustakaan keliling, lomba antar TPQ, talkshow dan pentas seni, serta ditutup dengan pagelan musik Soul of Dreamer. (far/mk)