Magetan – Satu sodokan bola terakhir yang dilakukan oleh M. Abdurrahman Tegar masuk. Sontak kegembiraan seluruh atlet dan official Pengkab POBSI dan KONI Magetan berteriak kegirangan.
Raihan itu adalah medali emas kedua dari cabor biliar untuk kontingen Magetan dalam perhelatan Porprov VII Jatim 2022.
Gold medals tersebut dipersembahkan oleh M. Abdurrahman Tegar dan Ardanik Eka Prahardika. Duet ini naik podium juara pertama di nomor 9 ball ganda putra.
“Puji syukur, perjuangan anak-anak sungguh luar biasa. Kami nggak nyangka bisa meraih dua emas dan satu perunggu. Kami bangga,” ujar Ketua Pengkab POBSI, Gatot Subroto.
Gatot dan seluruh jajaran POBSI merasa terharu. Tak bisa berkata-kata. Atas capaian atlet biliar di Porprov VII ini. Terlebih, keberadaan POBSI terbilang cabor baru di Magetan.
Hingga hari Sabtu (02/07/2022), pukul 07.00, pundi medali kontingen Magetan ada 3 emas, 3 perak dan 11 perunggu. Di klasemen, total poin Magetan, 29.
“Terima kasih atas perjuangan seluruh atlet dan official Magetan. Masih ada peluang menambah medali karena ada cabor yang hari ini (Sabtu) bertanding,” kata Ketua Umum KONI Bambang Trianto. (mif/mk)