Selasa, 25 Maret 2025

Bus Mira Senggol Pikap Elsa di Karangrejo

Magetan – Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang melibatkan bus antar kota antar provinsi (AKAP) terjadi di Magetan. Tepatnya di Jalan Raya Maospati-Ngawi, Desa Maron, Karangrejo, Minggu (5/6/2022).

Kecelakan itu terjadi antara bus Mira S 7316 US v pikap AE 9265 NF. Bus akhirnya menyeruduk pohon di pinggir jalan di Desa Maron. Tidak ada korba jiwa dalam lakalantas tersebut

Informasinya, kronologi kecelakaan tersebut bermula saat Sutarmin, warga Desa Baluk, Kec. Karangrejo, yang mengemudikan pikap melaju dari arah Ngawi ke Maospati. Waktu itu, Sutarmin akan belok kanan menuju bengkel ban di Maron.

Dari belakang, ada bus Mira dengan sopir Mujiadi dari Desa Kaliboto, Kec. Mojogedang, Karanganyar, Jateng. Sutarmin mengaku telah menyalakan sein sebelum belok.

Entah bagaimana ceritanya, bus Mira masih menyenggol pikap yang dikemudikan Sutarmin. Lalu, bus tersebut menabrak pohon yang berada di depan bengkel ban. Tidak ada penumpang yang luka. Hanya, sopir bus Mujiadi yang luka ringan yang dirawat di Puskesmas Karangrejo.

Akibat menyeruduk pohon, bus Mira rusak bagian depan. Termasuk, kaca depan juga rusak. “Saya mau kulakan brambang di Nganjuk. Di Maron itu, saya mau belok kanan. Maksudnta mau cek angin di bengkel ban. Lalu bus Mira nyenggol,” kata Sutarmin pada media.

Beberapa saat setelah lakalantas, polisi tiba dan melakukan olah TKP. Bus Mira dan pikap kemudian dibawa ke Pos Lalu Lintas Maospati. Saat ini, lakalantas tersebut sudah ditangani Satlantas Polres Magetan. (mif/mk)

Berita Terkait

Hot this week

spot_img

Berita Terbaru

Advertisementspot_img
- Advertisement -

Popular Categories