Kamis, 27 Maret 2025

Dandim Magetan Dukung APMM Suarakan Aspirasi Media Lokal

Magetan – Komandan Kodim (Dandim) 0804 Magetan, Letkol Dani Indrajaya, mengatakan media adalah partner. Sudah seharusnya semua pihak, terutama pemerintah kabupaten bekerja sama baik dengan media.

“Contoh, Magetan memiliki banyak destinasi wisata. Dari mana wisatawan tahu, sebelum mereka mau datang berkunjung. Ya dari media. Media memiliki peran strategis dalam menunjang pembangunan,” kata Dandim Magetan saat menerima kunjungan Anggota Asosiasi Perusahaan Media Magetan (APMM), Selasa (20/9/2022).

Dandim Magetan sangat mendukung langkah asosiasi untuk menyuarakan lokalitas.

“Saya sepakat dengan tujuan teman-teman. Saya akan membantu sekuat tenaga, termasuk kerja sama dengan kodim,” tegasnya.

APMM melakukan roadshow ke para stakeholder di Magetan. Roadshow itu dimulai dengan beraudiensi ke Bupati Magetan, Suprawoto. Berikutnya, Ketua DPRD Magetan, Sujatno, Kepala Rutan Magetan, Eries Sugianto, Kepala BPN, Bambang Gunawan, dan Dandim Magetan, Letkol Dani Indrajaya.

Rencananya, roadshow APMM akan berlanjut dengan bertemu Kapolres Magetan dan Kejari Magetan.

Asosiasi Perusahaan Media Magetan didirikan 7 media lokal Magetan, termasuk magetankita.com. Dalam waktu dekat, APMM akan deklarasi dan pengukuhan pengurus. (far/mk)

Berita Terkait

Hot this week

spot_img

Berita Terbaru

Advertisementspot_img
- Advertisement -

Popular Categories