BerandaPeristiwaKasat Lantas Polres Madiun Kini di Polres Magetan

Kasat Lantas Polres Madiun Kini di Polres Magetan

- Advertisement -

Magetan – Sejumlah pejabat di lingkungan Polres Magetan, menjalani rotasi jabatan, dalam ‘Serah Terima Jabatan (Sertijab)’ di Lapangan Apel Polres Magetan, Selasa (11/7/2023).

Upacara yang dipimpin langsung Kapolres Magetan, Muhammad Ridwan ini dihadiri sejumlah pejabat hingga jajaran anggota di lingkungan Polres Magetan. Para pejabat yang menjalani rotasi jabatan tersebut di antaranya AKP Trifonia Situmorang.

Sebelumnya, ia menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Magetan kini pindah tugas Kasat Lantas Pasuruan Kota. Sedangkan jabatan Kasat Lantas Polres Magetan diganti AKP Vista Dwi Pujiningsih yang sebelumnya menjabat Kasat Lantas Polres Madiun Kota.

Selain itu, Iptu Samiaji yang sebelumnya menjadi Kasat Intelkam kini bertugas sebagai Panit II Subdit l Ditintelkam Polda Jatim. Sementara Kasat Intelkam Polres Magetan kini dinahkodai Iptu Handoko Budi Prasetyo yang sebelumnya menjabat Panit II Subdit II Ditintelkam Polda Jatim.

”Diharapkan kepada insan Bhayangkara selalu siap ketika ada perintah untuk melakukan pergeseran jabatan atau berpindah ke mana pun,” kata Kapolres Magetan Muhammad Ridwan.

Kapolres berharap pejabat baru bisa segera beradaptasi, meski di wilayah Magetan cukup kondusif, akan tetapi personel harus tetap disiplin dan profesional.

“Kepada pejabat lama, semoga pengalaman tugas selama di Magetan bisa digunakan acuan ke tempat tugas yang baru,” tuturnya. (rud/mk)

- Advertisement -
- Advertisement -
Stay Connected
84FansSuka
2,228PengikutMengikuti
4,096PelangganBerlangganan
Terbaru
- Advertisement -
Berita Terkait
- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini