Minggu, 9 Februari 2025

Lupa Matikan Kompor, Rumah Warga Temboro Terbakar

Magetan – Diduga lupa mematikan kompor saat menghangatkan sayuran, dapur terbakar. Kejadian tersebut menimpa Masrikah, warga RT 02/RW 08, Desa Temboro, Kecamatan Karas, Kabupaten Magetan, Sabtu (7/1/2023).

Kasi Humas Polres Magetan AKP Budi Kuncahyo membenarkan peristiwa yang terjadi pukul 09.30 wib tersebut. “Kami menghimbau pada warga ketika keluar rumah untuk dicek terlebih dahulu. Apakah sedang memasak atau kegiatan lain yang rawan terbakar,” imbau AKP Budi Kuncahyo.

Ceritanya, pagi itu, Masrikah sedang menghangatkan sayur. Kemudian, dia belanja ke Pasar Temboro. Ia lupa kalau kompor masih menyala. Dan, ketika pulang, ibu ini terkejut karena asap dapur rumahnya terbakar.

Masrikah pun berteriak minta tolong pada tetangganya. Warga sekitar berusaha memadamkan api. Ada juga yang melaporkan ke perangkat desa lalu diteruskan pada polisi.

Tak lama, mobil PMK dari Satpol PP dan Damkar datang. Empat unit mobil PMK dikerahkan guna memadamkan si jago merah yang melalap dapur rumah Masrikah. Api berhasil dipadamkan. (mif/mk)

Berita Terkait

Hot this week

Berita Terbaru

Advertisementspot_img
- Advertisement -

Popular Categories