Plaosan – Maksud hati hendak berwisata tapi malah celaka. Kejadian ini dialami oleh rombongan wisatawan asal Jepara, Jateng, yang akan dolan ke kawasan Telaga Sarangan, Kec.Plaosan, Magetan.
Bus yang dicarternya mengalami kecelakaan di jalan tembus Sarangan – Cemorosewu pada Sabtu pagi (26/03/2022). Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.
“Bus pariwisata ini diduga mengalami gangguan fungsi rem,” terang Kanit Pos Lantas Plaosan, Iptu Ahmad Suryani pada media.
Hanya seorang penumpang bernama Habibi, balita tiga tahun, warga Desa Srobyong, Kec.Mlonggo, Jepara, Jawa Tengah yang mengalami luka. Lantaran terkena serpihan kaca bus. Saat ini, balita telah dibawa ke Puskesmas Plaosan untuk mendapatkan perawatan.
Kanit Pos Lantas Plaosan, Iptu Ahmad Suryani mengatakan, bus dengan nopol K 1673 AL yang dikemudikan Broto ini, membawa 45 penumpang rombongan karyawan pabrik mebel dari Jepara.
Menurut keterangan sopir, bus mengalami gangguan fungsi rem. Ini saat memasuki jalan tikungan menurun di atas Lawu Green Forest (LGF).
Akibatnya, bus Endah Trans tersebut rusak pada bagian depan. Kini, kecelakaan tersebut ditangani oleh Satlantas Polres Magetan. (ant/mk)