Minggu, 9 Februari 2025

Relawan Setia Bunda: Satu Lagi Partai akan Deklarasi Mendukung Nanik Sumantri

Magetan – Dinamika politik jelang pilkada mulai menarik. Ketua DPC PDI Perjuangan Sujatno mendapat surat tugas. Hergunadi merapat Golkar untuk menambah “kendaraan”.

Tak kalah seru, ada kabar terbaru dari Kedungguwo. Salah satu partai besar akan mendeklarasikan dukungan untuk Bunda Nanik sebagai calon bupati Magetan. Ini menambah dukungan yang telah diumumkan PKB dan Partai Golkar.

Kabar ini disampaikan Ketua Relawan Setia Bunda, Candra Mahendra. Menurut Candra, dalam waktu dekat, akan ada salah satu partai yang akan mendeklarasikan dukungannya kepada Nanik Sumantri, sapaan akrab Nanik Endang Rusminiarti.

“Ditunggu saja kejutannya. Insyaallah dalam waktu dekat,” ungkapnya kepada magetankita.com, Rabu (31/7/2024).

Candra mengatakan dukungan dari berbagai kalangan terus menguat dan masif. Dari parpol maupun masyarakat.

“Saat belum bisa kami sampaikan detilnya. Yang pasti bakal ada kejutan dalam dekat. Karena itu, Mari berjuang bersama Bunda,” pungkasnya.

Bunda Nanik sebelumnya sudah mendapat surat rekomendasi pada 29 Mei 2024 lalu dari Partai Kebangkitan Bangsa. Berikutnya, Nanik Sumantri juga mendapat restu dari DPD Partai Golkar Jawa Timur. Dalam Pilkada Magetan, Nanik Sumantri juga mendaftar di parpol lain, yakni PPP, Demokrat, Nasdem, PDIP dan Gerindra. (rud/mk)

Berita Terkait

Hot this week

Berita Terbaru

Advertisementspot_img
- Advertisement -

Popular Categories