Magetan – Pembalap Indonesia asal Magetan, Mario Suryo Aji optimistis menjalani debut di Moto3 2022. Di mana, Mario akan menjalani balapan perdananya di Grand Prix Qatar pada 4-6 Maret mendatang.
Dalam keterangan resmi Honda Team Asia, pembalap berjuluk Super Mario ini akan menjadi satu-satunya pembalap Honda Team Asia pada Moto3. Itu setelah rekan setimnya, Taiyo Furusato, mengalami cedera parah dalam tes pribadi di Sirkuit Jerez Spanyol, pekan lalu.
Menghadapi Grand Prix Qatar, Mario bersama Honda Team Asia baru saja menyelesaikan tes pramusim di Sirkuit Portimao, Portugal, Senin (22/2). “Saya antusias untuk Grand Prix Qatar,” kata Mario dalam keterangan resmi Honda Team Asia.
Dari dua kali tes di lokasi berbeda, Super Mario juga merasa jauh lebih baik saat menjalani test pramusim di sirkuit Portimao Portugal. Ini bila dibanding tes pribadi di sirkuit Jerez Spanyol. “Kami sudah mencoba berbagai setelan di sepeda motor dan itu memuaskan,” ungkap pelajar SMAN 1 Magetan ini.
Menurut dia, meski catatan waktu lap belum sesuai harapan, tapi dirinya dan team Honda Team Asia, akan terus bekerja keras dan bersiap menyongsong debutnya. “Saya bersemangat menghadapi Grand Prix Qatar,” tutur Super Mario. (ant/mk)