Jumat, 4 Oktober 2024

UPDATE 21 Juli: Sembuh 11, Tambah Positif Covid-19 Tiga Orang

Magetan – Semoga yang lain segera menyusul sembuh. Alhamdulillah, malam ini, Selasa (21/7/2020), ada kabar baik tentang Covid-19. Yakni, 11 pasien positif dinyatakan sehat.

“Kepada masyarakat di masing-masing desa tempat pasien sembuh tinggal, mohon untuk tidak panik maupun was-was. Yang terpenting tetap menaati protokol kesehatan Covid-19. Dan,  selanjutnya mereka tetap melanjutkan isolasi sampai dengan 14 hari lagi sesuai ketentuan yang ada,” kata juru bicara Gugus Tugas, Saif Muchlissun.

Berikut nama-nama dan asal pasien yang dinyatakan sembuh :

1. Pasien ke-105, yaitu SKh, 18 tahun, perempuan, warga Desa Karangsono, Kecamatan Barat.

2. Pasien ke-92, yaitu Ning, 43 tahun, perempuan, warga Desa Karangsono Kecamatan Barat.

3. Pasien ke-95, yaitu RA, 44 tahun, perempuan warga salah satu desa di Kecamatan Nguntoronadi.

4. Pasien ke-87, yaitu W, 55 tahun, laki-laki, warga salah satu desa di Kecamatan Nguntoronadi.

5. Pasien ke-63, yaitu Sum, 53 tahun, perempuan, warga desa Jungke Kecamatan Karas.

6. Pasien ke-82, yaitu Swn, 57 tahun, warga desa Ngujung Kecamatan Maospati.

7. Pasien ke-123, yaitu Sjk, 44 tahun, laki-laki, warga desa Kepuhrejo Kecamatan Takeran.

8. Pasien ke-93, yaitu Sam, 63 tahun, perempuan, warga desa Widorokandang Kecamatan Sidorejo.

9. Pasien ke-97, yaitu Rza, 26 tahun, perempuan, warga salah satu desa di Kecamatan Plaosan.

10. Pasien ke-116, yaitu Swg, 64 tahun laki-laki, asal dari salah satu desa di Kecamatan Plaosan.

11. Dan pasien kesebelas yang sembuh hari ini adalah warga salah satu kelurahan di Kecamatan Magetan berinisial RSP, 31 tahun, laki-laki.

Sedang kabar tidak baiknya ada tiga orang yang hari ini dinyatakan positif Covid-19. Mereka kesemuanya berasal dari Kecamatan Parang. Tiga warga terkonfirmasi positif yaitu terdaftar sebagai pasien ke- 147 Nrh 28th perempuan, pasien ke-148 Smn 63th perempaun, pasien ke- 149 Suj 74th laki-laki.

Ketiga pasien ini semuanya merupakan hasil kontak erat pasien ke-127 AB 43th laki-laki warga yang ber-KTP Tulungagung yang aslinya berasal dari Kecamatan Parang.

Saat ini ketiganya melakukan isolasi mandiri dengan ketat. Areal dimana terdapat warga yang terkonfirmasi positif langsung ditutup dengan pembatasan aktivitas atau physical distancing.

Pasien ke-147 ini merupakan karyawati di Puskemas Poncol. Dari hasil tracing, besok akan dilaksanakan pemeriksaan swab semua pegawai puskesmas tersebut.

“Agar pelayanan kepada masyarakat tetap dapat dilaksanakan, pelayanan tetap buka dengan pelayanan terbatas, sebagai petugas dan dokter diambilkan dari puskesmas lain. Karena semua pegawai yang diswab dari hasil kontak erat dengan pasien ke-147 ini harus melakukan isolasi mandiri sampai diketahui hasil lab swabnya,” kata Saif yang juga Kadiskominfo tersebut.

Berdasarkan up-date peta sebaran Covid-19 hari ini di Magetan, terdapat  69 orang suspek, 149 orang konfirmasi positif, 101 orang sembuh, 4 orang meninggal, 44 orang dalam pemantauan. (ar/mk)

Berita Terkait

Hot this week

Konservasi Energi, Cara Suhargo Menghemat Listrik dari Penerangan Jalan di Magetan

Magetan - Kabupaten Magetan masih minim Alat Penerangan Jalan...

Poling Bupati dan Wakil Bupati Magetan 2024

Catatan: Ukuran poster dibuat sama besar, mengambil dari poster...

Aksi – Reaksi – Refleksi Literasi

Oleh: Muries Subiyantoro, Guru BK SMPN 1 Magetan Tulisan ini...

Dugaan Ujaran Kebencian, Forum Masyarakat Peduli Khofifah Polisikan Akun Medsos

Magetan – Puluhan masyarakat yang tergabung dalam Forum Masyarakat...

Safari ke Muslimat, Bunda Merasa Pulang ke Rumah Sendiri

Magetan – Antusiasme mewarnai setiap kunjungan Bunda Nanik Sumantri...
spot_img

Berita Terbaru

spot_img

Popular Categories