Magetan — Menghadapi padatnya arus kendaraan pada malam pergantian tahun, PDI Perjuangan Kabupaten Magetan membuka posko kesehatan di wilayah Sidorejo, yang dikenal sebagai jalur utama menuju kawasan wisata Sarangan.
Posko tersebut disiagakan dengan melibatkan empat personel Satgas, empat anggota Baguna, serta dua tenaga kesehatan. Sejumlah kader PDI Perjuangan setempat juga turut hadir memberikan dukungan di lapangan agar layanan berjalan lancar.
Selain layanan pertolongan pertama (P3K) dan ambulans siaga, posko kesehatan ini juga menyediakan makanan ringan dan air minum hangat bagi pengguna jalan yang membutuhkan waktu istirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan.
Ketua DPC PDIP Magetan, Diana Sasa, mengatakan bahwa pendirian posko tersebut berangkat dari pengalaman tahunan meningkatnya mobilitas warga dan wisatawan menuju Sarangan saat malam tahun baru.
“Jalur ini selalu ramai. Kami menyiapkan posko agar pengendara yang kelelahan atau membutuhkan bantuan ringan bisa singgah dan merasa lebih aman,” ujarnya.
Menurut Diana, posko kesehatan ini terbuka untuk siapa saja.
“Tidak harus ada kondisi darurat. Sekadar ingin minum hangat, istirahat, atau cek kondisi tubuh juga tidak masalah. Yang penting keselamatan di jalan tetap terjaga,” katanya.
Ia juga menyampaikan apresiasi atas keterlibatan kader dan relawan yang bergerak bersama secara gotong royong.
“Teman-teman di lapangan saling mendukung. Harapannya, malam tahun baru di Magetan bisa berlangsung aman, tertib, dan nyaman bagi semua,” pungkasnya.
Posko kesehatan tersebut beroperasi sepanjang malam tahun baru sebagai bagian dari upaya menjaga keselamatan pengguna jalan di jalur Sidorejo–Sarangan. (far/mk)





