Magetan – DPC Partai Gerindra Magetan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 dengan optimisme tinggi dalam menjaga momentum kemenangan. Acara yang digelar di Kantor DPC Gerindra Magetan, Jalan Manggis, pada Jumat (6/2/2025) pagi, dihadiri oleh Bupati terpilih Magetan, Nanik Endang Rusminiarti, Ketua DPC Gerindra Magetan Puthut Pujiono, para ketua PAC, serta ratusan kader partai.
Ketua DPC Gerindra Magetan Puthut Pujiono dalam sambutannya menyoroti perjalanan partai dari Pemilu ke Pemilu. Ia mengingatkan bahwa dari tahun 2009, kuris Gerindra terus bertambah hingga pemilu tahun kemarin. Dimana empat kursi yang diperoleh pada tahun 2014, naik lima kursi pada 2019, dan enam kursi pada Pemilu 2024.
“Ini adalah bukti nyata bahwa masyarakat Magetan semakin percaya kepada Gerindra,” katanya.
Namun, Puthut menegaskan bahwa perjuangan tidak berhenti sampai di sini. Dengan tema “Berjuang Tiada Akhir”, ia mengajak seluruh kader untuk terus bekerja keras demi menjaga kepercayaan masyarakat.
“Gerindra sudah punya presiden, kini kita harus mengawal program-program beliau, termasuk memastikan kemenangan di Pilkada Magetan 2025,” ujarnya.
Salah satu program unggulan yang menjadi perhatian adalah makan siang bergizi yang digagas Prabowo Subianto. Puthut mengingatkan kader untuk tidak terjebak informasi palsu terkait program ini.
“Jangan sampai kita terpengaruh hoaks. Program ini berjalan bertahap dan harus kita dukung penuh,” tegasnya.
Saat ini, program tersebut telah mencakup 2.919 penerima di Magetan, dengan target cakupan lebih luas ke depannya.
Selain membahas pencapaian partai, wakil ketua DPRD Kabupaten Magetan tersebut juga menyinggung terkait Pilkada Magetan. Ia optimistis bahwa kader-kader Gerindra akan terus solid dan bahkan siap mengantarkan Bupati Magetan dari Gerindra untuk periode 2025-2030.
“Kita sudah berjuang, sekarang tinggal kekuatan langit yang menentukan. Kita yakin, doa-doa kita akan dikabulkan,” pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Puthut juga menyampaikan apresiasinya terhadap loyalitas kader yang tetap solid dalam mendukung Gerindra. Ia menegaskan bahwa keberhasilan partai bukan hanya hasil kerja individu, melainkan dari sinergi semua elemen.
“Kerja kolektif dan kedisiplinan adalah kunci keberhasilan kita. Dengan semangat yang sama, kita yakin bisa memberikan yang terbaik untuk Magetan,” pungkasnya.
Acara peringatan HUT ke-17 Gerindra ini berlangsung penuh semangat. Para kader yang hadir juga menyatakan kesiapan mereka untuk terus bekerja dalam memenangkan Gerindra di setiap perhelatan politik mendatang. (rud/mk)