
Parang – Kesulitan yang dihadapi petani, terutama pengadaan pupuk, menjadi perhatian serius Fraksi Gerindra DPRD Magetan.
“Kami ini lahir dari kaum petani, sehingga kesulitan mereka akan kami upayakan pemecahannya. Ini komitmen Partai Gerindra,” ungkap Ketua Fraksi Gerindra DPRD Magetan.
Melalui Pokok-pokok Pikiran di DPRD Magetan, Fraksi Gerindra DPRD Magetan memberikan bantuan pupuk kepada petani.
“Ini untuk mengangkat moril para petani yang sedang kesusahan. Pesan saya, ojo sampai mutung (Jangan Putus Asa, red) meski menghadapi serba kesulitan karena kami tak akan tinggal diam,” kata legislator yang juga Ketua DPC Partai Gerindra itu, Sabtu (21/01/2023).
Puthut menyerahkan bantuan pupuk ke Gabungan Kelompok Tani Sejahtera Desa Krajan, Kecamatan Parang, Magetan untuk dibagikan ke sekitar 10 kelompok tani.
Bantuannya, sekitar 15 ton pupuk NPK non-subsidi yang berasal dari APBD Magetan. “Ini untuk semua petani yang ada di Desa Krajan,” imbuh Puthut.
Puthut mengatakan bantuan ini bisa mengurangi beban petani yang dihadapkan pada persoalan pupuk mahal, tenaga mahal. Menurut Puthut, situasi sekarang pupuk subsidi dibatasi, sedang harga pupuk non-subsidi sangat mahal.
“Semoga harga stabil hingga panen raya. Dan, hasil para petani juga bagus, sehingga kalau harga bagus ekonomi petani meningkat.” (far/mk)