Magetan – Tari kolosal Jalak Lawu menjadi salah satu magnet Independence Day Festival 2022 yang digelar oleh Kopikir di seputaran Pasar Baru Magetan, Rabu (7/8/2022).
Bagaimana tidak. Penari Jalak Lawu tersebut berjumlah 200 pelajar yang berasal dari 39 SMP di Kabupaten Magetan. “Independence Day Festival adalah cara Kopikir memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan RI,” ujar Hadi “Ipong” Permana, Koordinator Kopikir.
Ratusan penari tersebut tumplek blek di jalanan selatan Pasar Baru. Sontak, para pengunjung mengalihkan perhatian. Bahkan, ada yang menyaksikan dari baliho melintang jalan.
Selain tari kolosal Jalak Lawu, ada juga penampilan Diana AV Sasa, anggota DPRD Jatim dengan puisinya. Termasuk, penampilan apik dari si cilik Putri Syifa Claudia, juara lomba bertutur se Jatim, siswi SDN Soco 2 Kec. Bendo.
Malam harinya, Independent Day Festival by Kopikir diisi dengan fashion show dan hiburan musik. Ada pula pantomin serta penampilan atraksi sulap. (mif/mk)